Pertandingan Liga Inggris pekan 10 tadi malam Hasil Arsenal vs Wolves berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan Wolverhampton, Senin dini hari 30/11/20.
Wolves yang bertindak sebagai tim tamu membuka keunggulan di menit 27′ lewat gol Pedro Neto.
3 menit berselang, tuan rumah Arsenal, langsung membalas guna menyamakan kedudukan melalui sumbangan gol Gabriel.
Skor imbang 1-1 tak bertahan lama, tepat di menit 42. Wolves kembali mencetak gol keduanya, kali ini melalui tendangan Daniel Podence.
Di babak kedua, tak ada gol yang tercipta, pertandingan berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan Wolves.
Usai pertadingan ini, Arsenal terpuruk di peringkat 15 klasemen sementara Liga Inggris dengan 12 poin.
Sementara Wolves, naik ke perigkat 6 dengan 17 poin.
Berikut statistik lengkap video cuplikan gol dan susunan pemain Arsenal vs Wolves di pertandingan pekan 10 Liga Inggris, Senin dini hari 30/11/20.
Statistik Hasil Arsenal vs Wolves
Arsenal |
Full Time1 – 2 |
Wolves |
---|---|---|
Pekan 10 Liga Premier Inggris 2020/21 | ||
Emirates Stadium | ||
Senin 30 November 2020 | ||
56% | Penguasaan | 44% |
13 (2) | Shots (on gol) | 11 (5) |
13 | Pelanggaran | 13 |
3 | Kartu Kuning | 4 |
0 | Kartu Merah | 0 |
2 | Offsides | 0 |
8 | Tendangan Penjuru | 4 |
3 | Penyelamatan | 1 |
Susunan Pemain Arsenal vs Wolves
Arsenal 4-2-3-1 : Bernd Leno, Gabriel, David Luiz (45′ Rob Holding), Kieran Tierney, Héctor Bellerín, Joseph Willock, Granit Xhaka (81′ Alexandre Lacazette), Dani Ceballos, Pierre-Emerick Aubameyang, Bukayo Saka, Willian (65′ Reiss Nelson).
Wolves 4-2-3-1 : Rui Patrício, Conor Coady, Willy Boly, Fernando Marçal, Nélson Semedo, Daniel Podence (70′ Rúben Neves), João Moutinho, Leander Dendoncker, Raúl Jiménez (15′ Fábio Silva, 78′ Max Kilman), Pedro Neto, Adama Traoré .
Video Cuplikan Gol Arsenal vs Wolverhampton
Jadwal Arsenal Selanjutnya
Arsenal |
vs |
Rapid Wien |
---|---|---|
Matchday 5 Liga Europa 2020/21 | ||
Stadion Emirates | ||
Jumat 04 Desember 2020 | 03:00 WIB | ||
Live Vidio |