
Hasil Barito Putera vs Bali United di pekan ke-2 BRI Liga 1 2021, Sabtu sore, 11 September 2021 berakhir dengan skor 1-2 untuk kemenangan Bali United di Stadion Indomilk Sport Center Tangerang.
Barito Putera sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Aleksandar Rakic di menit 16 babak pertama. Sayangnya keunggulan Laskar Antasari berhasil disamakan melalui gol yang dicetak Rizky Pellu di menit ke-28′.
Di penghujung babak pertama, Ilija Spasojevic membalikan keunggulan dengan mencetak gol untuk Bali United tepat di menit 42′.
Babak pertama berakhir dengan skor 1-2 untuk keunggulan Bali United.
Di babak kedua tak ada lagi gol yang tercipta dari kedua kesebelesan, pertandingan pun diakhiri dengan skor 1-2 untuk kemenangan Serdadu Tridatu.
Usai pertandingan ini, Bali United untuk sementara waktu naik ke peringkat 1 klasemen BRI Liga 1 2021 dengan 6 poin.
Sementara Barito Putera menghuni dasar klasemen belum mendapat poin.
Susunan Pemain Barito Putera vs Bali United
Barito Putera : M Riyandi, Rifky, Baimatov, Dandi, Bagas, Bayu, Luthfi, Rafael, Umanailo, R. Pora, A Rakic.
Bali United : Wawan, Andhika, Leonard, Pacheco, Orah, Nouri, Kadek Agung, Pellu, Yabes, Platje, Spasojevic.