Pertandingan Crystal Palace vs Manchester City berakhir dengan skor imbang tanpa gol, pada laga penutup pekan ke-29 Liga Inggris, selasa dini hari, 15/03/2022 di Stadion Selhurts Park.
Manchester City yang bertindak sebagai tim tamu menguasai jalannya pertandingan dengan 74% penguasaan bola.
Total ada 18 tembakan dan ada 4 yang mengarah ke gawang tuan rumah.
City tak dapat memaksimalkan peluang yang mereka dapatkan sehingga nihil gol di pertandingan ini.
Sementara Crystal Palace yang bertindak sebagai tuan rumah di laga kali ini, tampil tidak begitu bagus.
Mereka hanya mencatatkan 26% penguasaan pertandingan dengan 7 tembakan dan hanya satu yang on target.
Di pertandingan ini, City tidak melakukan pergantian pemain dari babak pertama hingga babak kedua berakhir.
City masih kokoh bertahan di puncak klasemen Liga Inggris dengan 70 poin.
Selanjutnya, Manchester City akan bertemu Southampton pada laga perempat final FA Cup, pertandingan akan digelar pada Minggu, 20 Maret 2022 pukul 22:00 WIB.
Untuk jadwal FA Cup lainnya dapat mengunjung link tersebut.
Susunan Pemain Crystal Palace vs Manchester City
Crystal Palace 4-2-3-1 : Vicente Guaita, Marc Guehi, Joachim Andersen, Tyrick Mitchell, Nathaniel Clyne, Conor Gallagher, Jeff Schlupp, Cheikhou Kouyaté, Jean-Philippe Mateta (65′ Odsonne Édouard), Wilfried Zaha, Michael Olise (65′ Jordan Ayew).
Manchester City 4-3-3 : Ederson, Aymeric Laporte, John Stones, João Cancelo, Kyle Walker, Rodri, Bernardo Silva, Kevin De Bruyne, Phil Foden, Jack Grealish, Riyad Mahrez.