Hasil Juventus vs Inter Milan dalam laga pekan ke-31 Liga Italia berakhir dengan skor 0-1 untuk kemenangan Inter Milan di stadion Allianz Stadium, Senin dini hari, 4 April 2022.
Gol tunggal kemenangan Inter dicetak oleh Hakan Calhanoglu melalui eksekusi penalti di akhir babak kedua.
Dengan hasil ini, Inter Milan kini menempati peingat 3 klasemen Serie A dengan 63 poin.
Sementara Juventus masih tertahan di posisi 4 dengan 59 poin.
Pertandingan selanjutnya, Juventus akan bertemu Cagliari, di pekan ke-32 Serie A, pada Minggu, 10 April 2022.
Sedangkan Inter Milan akan bertemu Hellas Verona, pertandingan akan berlangsung ke esok harinya, pada Sabtu, 9 Maret 2022.
Berikut hasil Juventus vs Inter Milan di pertandingan pekan ke-31 Liga Italia 2021-2022, susunan pemain yang diturunkan dan video cuplikan gol.
Susunan Pemain Juventus vs Inter Milan
Juventus 4-2-3-1 : Wojciech Szczesny, Giorgio Chiellini, Matthijs de Ligt, Alex Sandro (73′ Mattia De Sciglio), Danilo, Paulo Dybala, Adrien Rabiot (85′ Arthur), Manuel Locatelli (34′ Denis Zakaria), Dusan Vlahovic, Álvaro Morata (73′ Moise Kean), Juan Cuadrado (85′ Federico Bernardeschi).
Inter Milan 3-5-2 : Samir Handanovic, Milan Skriniar, Alessandro Bastoni, Danilo D’Ambrosio, Hakan Calhanoglu (78′ Arturo Vidal), Nicolò Barella, Marcelo Brozovic (85′ Roberto Gagliardini), Ivan Perisic, Denzel Dumfries (59′ Matteo Darmian), Lautaro Martínez (59′ Joaquín Correa), Edin Dzeko (90+1′ Robin Gosens).