
Hasil Madura United vs Persik Kediri di pertandingan pekan ketiga BRI Liga 1 2022-2023, yang di gelar di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan, Sabtu malam, 6 Agustus 2022, berakhir dengan skor 1-0, untuk kemenangan Madura United..
Gol tunggal kemenangan Madura United dicetak oleh Esteban Gabriel Vizcarra menit ke-46′, babak kedua.
Dengan hasil ini, Madura United naik ke puncak klasemen Liga 1 dengan 9 poin, sedangkan Persik Kediri ada di posisi 17 klasemen dengan poin 1.
Selanjutnya, Madura United akan bertemu Persebaya di pekan ke-4, pertandingan akan berlangsung, pada Minggu, 14 Agustus 2022.
Sementara Persik Kediri akan bertemu Borneo FC, pertandingan akan berlangsung, pada Jumat, 12 Agustus 2022.
Berikut hasil Madura United vs Persik Kediri di pertandingan pekan ketiga BRI Liga 1 2022-2023, susunan pemain yang diturunkan dan video cuplikan gol.
Susunan Pemain Madura United vs Persik Kediri
Madura United : Rendy Oscario, Reva Adi Utama, Fachrudin Wahyudi Aryanto, Cleberson Martins De Souza, Dodi Alexvan Djin, Hugo Gomes Dos Santos Silva, Zulfiandi, Esteban Gabriel Vizcarra, Luiz Marcelo Morais Dos Reis, Malik Risaldi, Alberto Goncalves Da Costa.
Persik Kediri : Dikri Yusron Afafa, Agil Munawar, Rohit Chand, Arthur Felix Silva E Silva, Yusuf Meilana Fuad Burhani, Arthur Daniel Irawan, Muhammad Taufiq, Ady Eko Jayanto, Renan Da Silva, Yohanes Ferinando Pahabol, Joanderson De Jesus Assis.