
Hasil Persik Kediri vs Persebaya di pertandingan pekan ke-31 BRI Liga 1 2022-2023, yang di gelar di Stadion Brawijaya Kediri, Sabtu sore, 18 Maret 2023, berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persik Kediri.
Gol tunggal Persik Kediri dicetak oleh Flavio António Da Silva melalui tendangan penalti menit ke-80′, babak kedua.
Dengan hasil ini, Persik Kediri ada di posisi 13 klasemen Liga 1 dengan 35 poin, sedangkan Persebaya tertahan di pringkat 8 klasemen dengan poin 39.
Selanjutnya, Persik Kediri akan berhadapan dengan Dewa United pada lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-32, yang akan berlangsung pada, 30 Maret 2023.
Sementara, Persebaya akan bertemu Persikabo, di laga tunda pekan ke-18 pertandingan akan berlangsung pada, 25 Maret 2023.
Berikut hasil Persik Kediri vs Persebaya di pertandingan pekan ke-31 BRI Liga 1 2022-2023, susunan pemain yang diturunkan dan video cuplikan gol.
Susunan Pemain Persik Kediri vs Persebaya
Persik Kediri : Kurniawan Kartika Ajie, Agil Munawar, Anderson Do Nascimento Carneiro, Al Hamra Hehanussa, Yusuf Meilana Fuad Burhani, Ady Eko Jayanto, Rohit Chand, Riyatno Abiyoso, Renan Da Silva, Yohanes Ferinando Pahabol, Flavio António Da Silva.
Persebaya : Ernando Ari Sutaryadi, Altalariq Erfa Aqsal Ballah, Leonardo Silva Lelis, Riswan H Lauhim, Arief Catur Pamungkas, Muhammad Alwi Slamat, Muhammad Hidayat, Sho Yamamoto, ose Pedro Magalhaes Valente, Mochammad Supriadi, Paulo Victor Costa Soares.