Hasil Persita Tangerang vs PSIS Semarang di pertandingan pekan ke-10 BRI Liga 1 2022-2023, yang di gelar di Stadion Indomilk Arena, Tangerang, Rabu sore, 14 September 2022, berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Persita Tangerang.
Gol kemenangan Laskar Cisadane dicetak oleh Ramiro Ezequiel Fergonzi di babak kedua menit ke-64′.
Meski meraih kemenangan, posisi Persita tidak bergerak di peringkat ke-6 klasemen Liga 1 dengan 19 poin.
Sementara PSIS Semarang yang mengalamai kekalahan di laga ini, posisinya pun tak berubah di peringkat ke-11 klasemen dengan 11 poin.
Selanjutnya, Persita akan bertemu PSS Sleman di laga pekan ke-11, pada kamis 29 September 2022.
Adapun PSIS Semarang akan berhadapan dengan Bhayangkara FC, pertandingan akan berlansung, pada 2 Oktober 2022.
Berikut hasil Persita vs PSIS di pertandingan pekan ke-10 BRI Liga 1 2022-2023, susunan pemain yang diturunkan dan video cuplikan gol.
Susunan Pemain Persita Tangerang vs PSIS Semarang
Persita Tangerang : Dhika Bhayangkara, Arif Setiwan, Yohanes Kandaimu, Agustin Cattaneo, Muhammad Toha, Sin Yeong Bae, Paulo Sitanggang, Ghozali Siregar, Ramiro Fergonzi, Fahreza Sudin, Widan Ramdani Nugraha.
PSIS Semarang : Aldhila Ray Redondo, Frendi Saputra, Aqsha Saniskara Prawira, Alie Sesay, Fredyan Wahyu Sugiyantoro, Alfrenda Dewangga, Muhammada Guntur Triaji, Oktavianus Fernando, Reza Irfana, Ryan Ardiansyah, Taisei Marukawa.