Hasil PSPS Riau vs Semen Padang di pertandingan pekan ke-6 Liga 2 Indonesia 2021, Rabu malam, 3 November 2021, berakhir dengan skor imbang 1-1, di Stadion Kaharudin Nasution, Pekanbaru.
PSPS Riau sempat memimpin terlebih dahulu lewat gol penalti Sanjaya di menit ke-7′, yang kemudian berhasil di samakan oleh Semen Padang melalui gol Tri Priadi menit 40′.
Sayangnya di menit akhir babak pertama, Semen Padang harus bermain sepuluh pemain setelah Vivi Asrizal di keluarkan wait usai mendapat kartu merah.
Hingga wasit meniup pluit panjang tanda berakhirnya babak kedua, tak ada gol lain yang tercipta dari kedua kesebelasan.
Pertandingan berakhi dengan skor imbang 1-1.
PSPS Riau dan Semen Padang tergabung di Grup A, bersama KS Tiga Naga, PSMS Medan, Sriwijaya FC dan Babel United.
Usai pertandingan ini. PSPS Riau menempati posisi 2 grup A dengan 9 poin, sementara Semen Padang ada di peringkat 3 dengan 6 poin.